Inilah Alasan Mengapa Harus Nabung emas Sekarang Juga


Logam mulia yang satu ini tidak hanya bisa dijadikan sebagai perhiasan saja. Kini di era milenial, banyak orang mulai nabung emas sebagai instrumen investasi, karena nilainya yang paling stabil. Apalagi dengan adanya ketidakpastian di masa depan, emas menjadi solusi investasi yang harus dimulai saat ini juga.

Kestabilan nilai emas ini telah diungkapkan oleh berbagai riset oleh salah satu lembaga pemasaran Indonesia, Inside.id. Riset tersebut menunjukkan emas dianggap sebagai investasi paling stabil dengan responden sebesar 51%. Diikuti investasi berupa deposito, properti, reksadana, dan yang paling kecil saham.

Kamu harus tahu beberapa alasan mengapa harus memulai untuk nabung emas sekarang juga!


1. Nilai Emas Sangat Stabil

Nabung emas bisa menjadi solusi di dalam kondisi perekonomian yang sangat fluktuatif. Emas lebih tahan terhadap fluktuasi daripada instrumen investasi lainnya. Trend investasi emas ini juga banyak dilakukan oleh investor global untuk menghindari kerugian akibat kondisi ekonomi yang tidak stabil.


2. Nabung emas Sekarang Sangat Mudah
Sekarang ini banyak sekali aplikasi yang menyediakan pembelian emas dengan mudah, harganya pun sangat murah. Kamu bisa nabung emas hanya dengan harga Rp 5 ribu saja di ladara.id. Dengan aplikasi ini, transaksi pembelian emas merupakan transaksi langsung, bukan cicilan.


Kamu bisa nabung emas antam tanpa harus kesulitan menemukan toko emas. Langsung saja lewat aplikasi dan bisa langsung bertransaksi dengan mudah.


3. Mulai Nabung emas dari Harga yang Sangat Murah
Berbagai macam platform investasi emas sekarang ini telah menyediakan berbagai macam kemudahan dalam pembelian emas. Selain kamu bisa nabung emas antam online, harganya pun sangat murah. Bahkan di ladara.id kamu bisa membeli emas hanya dengan harga Rp 5 ribu saja.


Nabung emas antam di ladara.id ini relatif lebih menguntungkan daripada sistem cicilan. Karena, kamu secara langsung telah mendapatkan emas murni hanya dengan harga Rp 5 ribu. Sekali transaksi, kamu sudah mendapatkan emas secara sah.


Bahkan ladara.id telah menyediakan fasilitas penyimpanan emas secara gratis. Produk ini bukanlah investasi berjangka. Murni jual-beli dan nabung emas antam online dengan menggunakan emas fisik.


Kedepannya telah disiapkan sistem pencairan emas secara langsung. Rencananya, pencairan emas ini bisa dilakukan untuk emas dengan ukuran minimal 0,5 gram.


4. Jaminan Keaslian Emas
Keaslian emas yang ditransaksikan benar-benar terjamin. Karena setiap platform yang menyediakan fasilitas nabung emas harus terdaftar di dalam lembaga negara yang terkait. Mulai dari Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH), Indonesia Clearing House (ICH), SK dari Kementerian Hukum dan HAM, Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX), dan  BAPPEBTI.


Ditambah lagi ladara.id juga mempunyai sertifikat perusahaan yang diakui secara internasional, yaitu terbitnya standarisasi dari ISO. Karena itulah nabung emas di ladara.id terjamin 100% asli dengan kandungan yang sesuai dengan kode dan jenis emas.


5. Bisa Diwariskan
Bentuk investasi emas ini bisa diwariskan, jika investor meninggal dunia. Ahli waris bisa menunjukkan bukti sah seperti kartu keluarga dan lain sebagainya yang sesuai dengan syarat-syarat ahli waris.


Bukti bahwa emas ini bisa diwariskan menunjukkan instrumen ini benar-benar dalam bentuk fisik. Meski media yang digunakan adalah secara daring, tetap saja transaksi yang dilakukan jual beli emas fisik yang dikelola oleh platform emas, seperti ladara.id ini.


Itulah alasan mengapa kamu harus nabung emas sekarang juga di ladara.id. Instrumen investasi ini bisa menjadi solusi untuk mencapai masa depan kamu yang lebih baik. Apalagi emas, memiliki nilai yang selalu stabil dan diakui secara global sebagai logam mulia yang berharga untuk kapanpun dan dimanapun.

Artikel Terkait

Inilah Alasan Mengapa Harus Nabung emas Sekarang Juga
4/ 5
Oleh